Kamis, 01 November 2012

TV Masa Depan Bernama Fiber TV

RAKSASA internet Google meluncurkan proyek terbaru bernama Google Fiber TV. Proyek prestisius ini diperkirakan bakal mengubah masa depan cara menonton televisi dan internet.

Proyek internet ini diklaim memiliki kecepatan super tinggi, yakni mampu berlari 100 kali lipat dari rata-rata kecepatan internet hari ini. "Tidak ada lagi buffering, tidak ada lagi loading, tidak perlu lagi menunggu," tulis Google dalam blognya mengenai kecepatan internet dalam proyek Google Fiber TV.

Diwartakan New York Times, proyek ini tengah diuji coba di Kansas City di negara bagian Kansas dan Kansas City di negara bagian Missouri. Kedua kota itu dibagi dalam beberapa komunitas. Warganya diminta mendaftar. Komunitas yang paling banyak mendaftar, merekalah yang akan mendapat prioritas.

Untuk proyek ini Google memasang tarif bervariasi, mulai dari USD70 per bulan untuk paket internet hingga USD120 per bulan intuk paket internet plus TV.

Rencananya, pemasaran layanan ini akan dirangkaikan dengan penjualan Nexus 7, tablet terbaru berbasis Android buatan Google.

Berbeda dengan televisi biasa, pengelola televisi tidak bisa lagi mendikte apa yang perlu dan harus ditonton. Kendali berada di tangan penonton dan penonton bisa mencari apa yang dia hendak tonton. Dan di sini tablet Nexus 7 akan berfungsi sebagai remote control.
   
Langka

Google baru saja merilis tablet terbarunya, Nexus 7. Namun, tak lama berselang, tablet berlayar 7 inci ini sudah mulai langka akibat tingginya permintaan.

Dilansir UPI, sebuah sumber anonim mengatakan, Google menganggap terlalu meremehkan permintaan pasar akan tablet buatannya yang dipasarkan seharga USD250 (Rp2,4 juta) itu.

Menurut sumber tersebut, untuk Nexus 7 versi 8 GB seharga USD200 (Rp1,9 juta) hanya tersedia di Google Play dan saat ini segera dikapalkan dalam tiga hingga lima hari ke depan.

Hal ini membuktikan, tablet ini termasuk sangat sulit ditemui di toko pengecer di mana kebanyakan menyatakan hanya tersedia untuk pesanan khusus. Bahkan, GameStop menyarankan untuk memesan versi 16GB lewat "pintu belakang".

Tidak ada komentar:

Posting Komentar